Sulit untuk Menghafal Al Qur'an? Ini 4 Cara dari Ustadz Adi Hidayat

28 Feb 2020  |  1383x | Ditulis oleh : Kak Min
Sulit untuk Menghafal Al Qur'an? Ini 4 Cara dari Ustadz Adi Hidayat

mitra-media.com - Tidak sedikit yang senantiasa mengeluh mengenai sulitnya untuk menghafal dan merasa bahwa ingatan mereka sangat buruk. Apalagi, bagi para pelajar atau orang-orang yang sedang memperdalam mengenai Al-Qur'an.

Namun, setiap masalah atau keluhan pasti saja ada solusinya. Berikut rangkuman dari tips yang disampaikan oleh Ustadz Adi Hidayat (UAH) agar kita mudah dalam menghafal, khususnya Al Qur'an.

UAH menyampaikan, setidaknya ada empat cara agar kita diberikan kemudahan menghafal dan dipertajam ingatannya. Namun sebelum itu, ada empat jenis orang dalam menghafal.

Pertama, ada golongan yang sangat cepat untuk menghafal, dan sangat sulit untuk lupa. 

Kedua, ada golongan yang lambat menghafalnya, dan lambat juga lupanya.

Ketiga, ada golongan yang sangat cepat menghafalnya, namun cepat pula lupanya.

dan keempat, ada golongan yang lambat dalam menghafal, namun cepat lupa.

Nah, Anda mau pilih yang mana? tentu, menjadi yang cepat menghafal dan sulit untuk lupa, bukan? Nah, lantas ini adalah langkah langkah UAH untuk kita mudah dalam mengingat.

Pertama, luruskan niat

UAH menyampaikan, bahwa ada dua macam niat, intrinsik dan ekstrinsik. intrinsik itu artinya dirinya berniat untuk mengumpulkan pengetahuan bagi dirinya sendiri. Adapun ekstrinsik, seseorang menghafal atau menuntut ilmu semisal untuk mendapatkan ijazah, pekerjaan, dan lain sebagainya.

Lalu pilih yang mana? UAH melanjutkan, Islam tidak diantara kedua-duanya. Karena, jika seseorang berniat belajar hanya untuk dirinya sendiri, artinya kita bersandar pada diri kita yang pernuh dengan keterbatasan sebagai manusia. Kemudian juga, bila diniatkan karena belajar untuk dunia, sudah barangtentu saat dunia akhirnya sudah dicapai, ilmu itu bisa saja menguap dan hilang.

Lantas, agar dimudahkan, maka titipakan dan niatkan semua apa yang dilakukan kepada Allah SWT. Sehingga, saat kita hendak menghafalkan Al Qur'an atau belajar tentang sesuatu hal, niatkan karena dan semata mata untuk Allah SWT.

kedua, adalah Kesungguhan

Salah satu yang menunjukkan bahwa kita bersungguh-sungguh, adalah mencatat setiap ilmu dan berdoa sebelum belajar atapun menghafal.

Allahumma faqqihni fiddiin wa ‘álimni ta’wil

ketiga, ialah tingkatkan amal shalih

Ilmu itu adalah cahaya, sehingga ada korelasi yang sangat kuat amal shalih dengan ilmu yang didapatkan dan kemudahan menghafal Al Qur'an oleh kita.

Keempat, meninggalkan maksiat

Bila kita masih asyik bermaksiat, hal ini yang akan menjadi penghalang keberkahan dan ilmu untuk masuk ke dalam hati dan jiwa kita. Maka, jangan banyak berharap mudah menghafal Al Qur'an, bilamana masih saja kita melakukan maksiat.

UAH kemudian berpesan, bahwa jika empat hal tersebut dapat dijalankan oleh kita, InsyaAllah, ingatan akan semakin kuat dan Allah menjaga kita di dalam kebaikan. (Rm/Red)

Baca Juga:
Berikut Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Bareng Nasi Putih

Berikut Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Bareng Nasi Putih

Kesehatan      

28 Feb 2023 | 309 Kak Min


Nasi putih merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Nasi putih cocok dipadukan dengan berbagai hidangan lezat untuk menggugah selera dan juga mengenyangkan ...

Masakan Sehat dan Lezat Bersama Produk Ajinomoto

Masakan Sehat dan Lezat Bersama Produk Ajinomoto

Kuliner      

30 Sep 2022 | 566 Kak Min


Memasak adalah salah satu kegiatan yang sangat menyenangkan apalagi dibantu keluarga tercinta. Dengan memasak kita bisa mengolah bahan mentah hingga menjadi satu  hidangan yang bisa ...

Travel Malang Juanda dengan Reputasi dan Pelayanan Terbaik

Travel Malang Juanda dengan Reputasi dan Pelayanan Terbaik

Pariwisata      

24 Feb 2023 | 437 Kak Min


Sangat disayangkan jika anda pernah mengalami pengalaman yang tidak menyenangkan saat naik travel. Oleh karena itu sangat penting untuk memilih travel yang memiliki reputasi dan pelayanan ...

Keuntungan Mengikuti Kelas Karyawan

Keuntungan Mengikuti Kelas Karyawan

Kampus      

19 Okt 2021 | 1180 Kak Min


Semua orang ingin merasakan pendidikan tinggi alias kuliah di universitas. Namun pada kenyataannya tidak semua orang bisa kuliah dengan alasan yang berbeda-beda, salah satunya karena mereka ...

Penyakit Misterius di Kazakhstan, Warga yang Terinfeksi bisa Tidur Berhari-Hari

Penyakit Misterius di Kazakhstan, Warga yang Terinfeksi bisa Tidur Berhari-Hari

Mancanegara      

29 Sep 2021 | 1893 Kak Min


Sebuah penyakit aneh menyerang sekitar 160 warga Desa Kalachi. Mereka yang diserang penyakit misterius ini akan tidur pulas selama beberapa hari. Akibat kondisi itu, Desa Kalachi di ...

Rekomendasi yang Cari Cloud Wordpress Hosting Terbaik Murah untuk Website, Disini

Rekomendasi yang Cari Cloud Wordpress Hosting Terbaik Murah untuk Website, Disini

Tips      

14 Jul 2022 | 603 Kak Min


Share hosting sangat dibutuhkan untuk sebuah website yang berguna untuk media penyimpanan online. Cloud hosting atau VPS hosting supaya bisa diakses oleh publik, tanpa lelet dan gak bikin ...