Menjaga Wudhu dan Menjauhkan Diri dari Virus

26 Feb 2020  |  1017x | Ditulis oleh : Kak Min
Menjaga Wudhu dan Menjauhkan Diri dari Virus

mitra-media.com - Melaksanakan wudhu ternyata sangat bermanfaat terhadap kesehatan tubuh kita. Dr. Ahmad Syauqy Ibrahim, beliau merupakan seorang peneliti bidang penyakit dalam dan penyakit jantung di London mengatakan bahwa,

"Para Pakar sampai pada kesimpulan mencelupkan anggota tubuh ke dalam air akan mengembalikan tubuh yang lemah menjadi kuat, mengurangi kekejangan pada syaraf dan otot, menormalkan detak jantung, kecemasan, dan insomnia (susah tidur)"

Dalam buku Al-I'jaaz Al-Ilmiy fii Al-Islam wa Al-Sunnah Al-Nabawiyah pun dijelaskan bahwa, ilmu kontemporer menetapkan setelah melalui eksperimen panjang, ternyata orang yang selalu berwudhu mayoritas hidung mereka lebih bersih, tidak terdapat berbagai mikroba.

Ada pun hubungannya dengan Virus corona yang berasal dari Kota Wuhan, China yang menjadi trending topik di Dunia sebagai penyakit menular berbahaya. Ternyata virus ini dapat dimatikan dengan berwudhu.

Dokter spesialis penyakit dalam di Kota Makassar, Dr. dr Luthfi Parewangi, SpPD., mengatakan bahwa masyarakat Indonesia tidak perlu terlalu riskan dan khawatir dengan wabah virus corona yang mendunia tersebut. Ia menjelaskan, bahwa wilayah Indonesia merupakan salah satu negara yang kaya akan air. Virus corona akan hancur dengan air. Salah satu yang bisa dilakukan khususnya untuk umat Muslim adalah dengan menjaga air wudhu.

“Mengenai virus corona, kita di Indonesia tidak perlu terlalu was-was, pertama kita kaya dengan air. Virus-virus itu akan cepat hancur dengan air apalagi kaum muslimin berwudhu 5 kali sehari semalam membersihkan mulut hidung itu adalah rahmat tersendiri di luar dari nilai ibadah yang ada di dalam Islam. Virus-virus itu akan mati ketika kita berwudhu, jagalah wudhu anda,” terangnya.

Adapun tips untuk menghindari dan mematikan virus corona, yaitu sebagai berikut :

Menjaga air wudhu khususnya bagi umat muslim

Karena manfaat air wudhu yaitu :

Virus dan bakteri masuk melalui rongga Hidung, dari hidung kuman masuk ke tenggorokan dan terjadilah berbagai radang dan penyakit. Apalagi jika sampai masuk ke dalam aliran darah. Barangkali inilah hikmah dianjurkannya istinsyaaq (memasukkan air ke dalam hidung) sebanyak tiga kali kemudian menyemburkannya setiap kali wudhu, sehingga membersihkan kotoran yang ada pada rongga hidung yang akan masuk kedalam tenggorokan.

Berkumur-kumur dimaksudkan untuk menjaga kebersihan mulut dan kerongkongan dari peradangan dan pembusukan pada gusi. Berkumur menjaga gigi dari sisa-sisa makanan yang menempel. Sementara membasuh wajah dan kedua tangan sampai siku, serta kedua kaki memberi manfaat menghilangkan debu-debu dan berbagai bakteri. 

Mencuci tangan sebelum dan sesudah makan memakai sabun

Cuci Tangan Pakai Sabun merupakan upaya yang direkomendasikan untuk mencegah penyakit, dengan pertimbangan bahwa sabun mudah diperoleh dan terjangkau. Selain itu, air mengalir dapat diupayakan hampir di setiap rumah tangga. Supaya efektif, perilaku mencuci tangan juga perlu dilakukan dengan benar.

Cuci tangan yang benar adalah dengan memakai sabun dan air mengalir. Alasan dibaliknya adalah bahwa sabun terdiri dari rantai karbon hidrofobik yang melekat pada kuman di tangan yang disabuni dan membentuk molekul yang sangat halus. Ketika tangan dibilas air, sabun menggelontorkan molekul tersebut bersama kuman dan air bilasan. Dengan mekanisme inilah sabun mampu memutus rantai penyebaran kuman penyebab penyakit menular.

Memakan makanan yang dimasak dan mengandung banyak protein

Sumber imunitas tubuh untuk melawan virus adalah protein. Perbanyak protein mulai dari telur, ikan dan daging , karena hal merupakan imunitas bagi tubuh ketika terpapar oleh virus.

Demikianlah tips untuk selalu terhindar dari berbagai virus dan penyakit.Selamat mencoba! (Fmd/Red)

Berita Terkait
Baca Juga:
Ladang Bisnis Baru Lewat Mahalnya Biaya Rapid Test, Benarkah?

Ladang Bisnis Baru Lewat Mahalnya Biaya Rapid Test, Benarkah?

Nasional      

29 Jun 2020 | 980 Kak Min


Guna menekan angka penyebaran dan penularan covid-19 , pemerintah gencar melakukan test cepat atau sering kita dengar dengan rapid test. Namun langkah pemerintah tersebut banyak menuai ...

Memasak Nasi Mudah dan Praktis Tanpa Ribet dengan Rice Cooker Canggih

Memasak Nasi Mudah dan Praktis Tanpa Ribet dengan Rice Cooker Canggih

Tips      

14 Jul 2023 | 10901 Kak Min


Jaman sudah semakin canggih dan memasak nasi tidak lagi seribet seperti jaman dulu..Dengan adanya perkembangan teknologi, sekarang memasak nasi mudah dan praktis tanpa ribet dengan rice ...

Desain Kulkas 2 Pintu yang Menawan Hati dari Polytron

Desain Kulkas 2 Pintu yang Menawan Hati dari Polytron

Tips      

13 Okt 2022 | 577 Kak Min


Semua tentu sudah mengenal Polytron dong ya, Polytron yang terus mengeluarkan inovasi-inovasi barunya pada produk elektronik modern. Tentu dengan alasan yang sangat tepat yaitu untuk ...

Penyakit Misterius di Kazakhstan, Warga yang Terinfeksi bisa Tidur Berhari-Hari

Penyakit Misterius di Kazakhstan, Warga yang Terinfeksi bisa Tidur Berhari-Hari

Mancanegara      

29 Sep 2021 | 1893 Kak Min


Sebuah penyakit aneh menyerang sekitar 160 warga Desa Kalachi. Mereka yang diserang penyakit misterius ini akan tidur pulas selama beberapa hari. Akibat kondisi itu, Desa Kalachi di ...

Jangan Pernah Ada Rasa Ingin Merendahkan Orang Lain

Jangan Pernah Ada Rasa Ingin Merendahkan Orang Lain

Religi      

12 Jun 2020 | 1411 Kak Min


Ketinggian yang sesungguhnya hanyalah bagi mereka yang dekat kepada Allah, sedangkan yang membedakan kedudukan satu orang dengan orang yang lainnya adalah ketaqwaannya. Maka janganlah kita ...

Berikut Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Bareng Nasi Putih

Berikut Makanan yang Tidak Boleh Dimakan Bareng Nasi Putih

Kesehatan      

28 Feb 2023 | 309 Kak Min


Nasi putih merupakan makanan pokok masyarakat Indonesia. Nasi putih cocok dipadukan dengan berbagai hidangan lezat untuk menggugah selera dan juga mengenyangkan ...