Ini 3 Cara Makan yang Sehat Ketika Berbuka Puasa

20 Apr 2020  |  1498x | Ditulis oleh : Kak Min
Ini 3 Cara Makan yang Sehat Ketika Berbuka Puasa

Banyak orang masih abai dengan cara makan yang baik ketika sedang berbuka puasa. Saat berbuka puasa, porsi maupun nutrisi yang dikonsumsi biasanya tidak begitu diperhatikan. Hal yang terpikirkan biasanya adalah yang penting kenyang.

Padahal, memahami pla makan di bulan puasa perlu diperhatikan, terutama untuk menjaga kesehatan tubuh. Apalagi, ketika di siang hari, seorang yang berpuasa tidak dapat makan maupun minum, yang artinya kebutuhan nutrisi kala itu tidak terpenuhi.

Nah, cara makan yang baik ketika berbuka sangat berperan signifikan dalam menjaga kesehatan. Lantas, bagaimana cara makan yang baik ketika berbuka puasa nanti? Berikut kami rangkum.

Segera Berbuka dan Makan Kurma

Saat waktu berbuka tiba, Anda dianjurkan untuk segera membatalkan puasa. Anda dapat mengawalinya dengan meminum air putih terlebih dahulu agar dehidrasi dapat dicegah serta dapat memberikan pasokan cairan bagi tubuh setelah seharian berpuasa. Selain air putih, Anda bisa memilih jus yang menyegarkan ataupun susu agar tubuh mendapatkan cairan yang dibutuhkan. Namun, minuman yang mengandung banyak gula dan kalori tidak direkomendasikan ketika berbuka puasa. 

Setelahnya, Anda dapat melanjutkan dengan mengonsumsi buah kurma. Kurma merupakan sumber gula alami dan mengandung gizi yang sangat baik bagi tubuh sehingga dapat memenuhi kebutuhan energi Anda yang sempat terkuras seharian. Melalui konsumsi tiga kurma ketika awal berbuka, gula darah rendah dapat diatasi. Anda dianjurkan untuk mengonsumsi buah kurma dalam jumlah yang ganjil.

Takjil Sehat, Karbohidrat dan Sayuran

Takjil yang tepat serta menyehatkan sangat direkomendasikan sebagai cara makan yang baik ketika berbuka puasa. Anda direkomendasikan memilih seperti jus ataupun sari buah yang menyehatkan untuk berbuka. Selain itu, Anda dapat juga untuk memilih konsumsi sop buah dan salad buah segar. Upayakan, pemanis yang dikonsumsi bersama dengan takjil menggunakan pemanis alami, seperti madu, bukan berupa pemanis buatan.

Selanjutnya, Anda dapat mengisi energi tubuh dengan mengonsumsi karbohidrat melalui makanan, seperti: gandung, kentang, dan beras merah. Selain itu, sayuran juga sangat penting untuk dikonsumsi karena kaya akan vitamin dan mineral, serta serat yang memberikan rasa kenyang untuk Anda. Selain itu, sayur juga mengandung sedikit kalori.

Jangan Berlebihan dan Jangan Terburu-buru

Ketika Anda memakan terburu-buru, hal ini akan berdampak terhadap sistem pencernaan Anda. Anda perlu mengontrol porsi makan dan menahan untuk tidak terburu-buru menghabiskan makanan. Hal ini sangat penting untuk menjaga kesehatan selama berpuasa. Makanlah dengan tenang agar sistem pencernaan dapat berjalan dengan baik.

Anda dapat memilih makanan yang mengandung protein tanpa lemak sebagai pilihan pertama ketika berbuka puasa. Makanan yang mengandung protein ini dibutuhkan untuk membangun massa otot dan mempertahankannya, seperti: daging sapi, ayam, telur, ataupun ikan. Ataupun Anda dapat memilih protein nabati seperti kacang-kacangan.

Hindari makanan yang tinggi akan lemak, garam, dan gula, karena hal ini tidak sehat untuk tubuh Anda. Usahakan, makanan diolah dengan dipanggang, direbus, atau dikukus untuk menjaga kesehatan Anda.

Demikian tiga tips cara makan yang sehat ketika berbuka puasa. Semoga bermanfaat.

Berita Terkait
Baca Juga:
Kunci Sukses Membuat Lamaran Pekerjaan Agar Dipanggil Wawancara

Kunci Sukses Membuat Lamaran Pekerjaan Agar Dipanggil Wawancara

Tips      

17 Mei 2023 | 484 Kak Min


Dalam dunia yang sangat kompetitif ini, lamaran pekerjaan yang baik adalah kunci sukses untuk mendapatkan panggilan wawancara. Tentu saja dengan perencanaan, penelitian, dan perhatian ...

5 Hal Mendasar Dalam Menerapkan SEO Untuk Blog

5 Hal Mendasar Dalam Menerapkan SEO Untuk Blog

Nasional      

21 Feb 2023 | 507 Kak Min


SEO (Search Engine Optimization) adalah sebuah strategi yang sangat penting bagi para blogger atau pemilik situs web untuk memperkuat peringkat mereka di mesin pencari. Salah satu hal dasar ...

Bulan Penuh Keberkahan Pintu Pintu Syurga Dibuka dan Pintu Neraka Ditutup

Bulan Penuh Keberkahan Pintu Pintu Syurga Dibuka dan Pintu Neraka Ditutup

Religi      

13 Apr 2021 | 1324 Kak Min


BULAN Ramadan disebut juga syahrush shiyam (Bulan Puasa). Pada bulan ramadan menurut riwayat yang ada, setan-setan dibelenggu (shuffidatusy syayathin), pintu-pintu ...

Mau Tampil Keren Tapi Gak Punya Modal Banyak, Begini Nih Caranya

Mau Tampil Keren Tapi Gak Punya Modal Banyak, Begini Nih Caranya

Tips      

19 Jun 2020 | 1252 Kak Min


Buat kamu yang mau tampil oke dan keren memang butuh modal dan juga pengorbanan yang gak sedikit tentunya ya. Untuk menunjang penampilan biar terlihat oke kamu bisa tampil kece walau hanya ...

Main Handphone Sambil Tiduran Bisa Alami Kebutaan, Ketahui Penyebabnya Sekarang

Main Handphone Sambil Tiduran Bisa Alami Kebutaan, Ketahui Penyebabnya Sekarang

Nasional      

9 Jul 2021 | 1032 Kak Min


Perlu diketahui bahwa kebiasaan bermain handphone pada posisi tiduran atau rebahan dapat menyebabkan kebutaan pada mata. Hal tersebut dikenal dalam istilah medis yakni ...

Buah Kedondong Ternyata Bisa Atasi Penyakit yang Sering Diderita Orang Tua

Buah Kedondong Ternyata Bisa Atasi Penyakit yang Sering Diderita Orang Tua

Kesehatan      

15 Jul 2022 | 488 Kak Min


Anda mungkin sudah familiar bahkan pernah mencoba buah kedondong. Buah tropis ini mudah sekali ditemukan dan pohonnya juga tumbuh subur di Indonesia. Buah kedondong yang ...