Wujudkan Impian Tampil Cantik Awet Muda Sehat dan Ideal

12 Mei 2020  |  1294x | Ditulis oleh : Kak Min
Wujudkan Impian Tampil Cantik Awet Muda Sehat dan Ideal

Tubuh kita tentu membutuhkan banyak vitamin dan nutrisi, pernah gak baca dari ahli gizi Cassandra Barns yang mengatakan bahwa ada buah yang mengandung serat tinggi dan antioksidan yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Buah yang dimaksudkan adalah buah labu kuning atau oranye. Tentu kita semua sudah menganal dan sering makan buah labu kuning. Apalagi saat ini sedang menjalankan ibadah puasa, biasanya labu dijadikan menu untuk berbuka puasa yaitu dibuat kolak labu hhmmm nyam nyam.

Tau gak bun buah labu itu ternyata banyak sekali manfaatnya untuk tubuh kita lho terutama untuk kesehatan. Buah labu ternyata mengandung vitamin A dan juga antioksidan yang berfungsi mencegah penuaan dini. Wanita biasanya paling takut tuh kalau diwajah sudah timbul kerutan, nah ayo konsumsi labu ini bun supaya sel-sel kulit dan produksi kolagen meningkat sehingga penuaan dini jauh-jauh deh, kalau kita sering makan buah labu kulit juga akan manjadi halus dan cerah.

Wanita seiring dengan berjalannya waktu biasanya gampang sekali menjadi gemuk, entah itu memang karena mempunyai postur tubuh besar atau karena pengaruh dari mengkonsumsi pil kontrasepsi. Mulai sekarang setelah baca artikel ini bunda jangan khawatir lagi, cukup dengan mengkonsumsi buah labu kuning berat badan bisa menjadi turun lho bun, mau tau caranya bagaimana? Caranya buah labu dimasak atau direbus tanpa garam itu mengandung 50 kalori, gak cuman itu kandungan kolesterol dan sodiumnya sangat rendah. Buah labu ini juga mengandung banyak serat fiber yang kompleks, yang menjadikan pencernaan lebih lama dan perut gak mudah laper.

Bagi seorang wanita yang sudah berumah tangga biasanya juga gampang stress karena pekerjaan yang menumpuk atau karena kurang piknik hayo ngaku :). Untuk memperbaiki suasana hati atau menghilangkan stress, bunda bisa mengkonsumsi buah labu ini ya, magnesium dipercaya dapat meringankan gejala depresi, labu juga bisa mengatasi kesedihan dan cemas. Saat kita merasakan suasana hati sudah tidak karuan yuk buruan cari labu dan masak tuh buah labu maka reaksinya berdampak akan timbul perasaan rileks dan bahagia.

Buah labu ini juga bermanfaat untuk para suami juga lho bun, karena buah labu ini sangat membantu para suami yang mempunyai masalah dengan kesehatan prostat, nah apanya yang dikonsumsi, yang dikonsumsi adalah biji dari buah labu itu bun. Pilihlah biji labu yang sudah tua dan konsumsi biji labu secara rutin tentunya ya supaya masalah prostat akan bisa diatasi, Karena dalam labu ada zat yang bisa membantu mengecilkan pembesaran prostat.

Nah…siapa yang tidak suka labu? Mulai sekarang yuk konsumsi labu yang kaya manfaat ini. Labu bisa dibuat camilan atau dimasak tergantung selera bunda sekeluarga. Karena buah labu bisa dimasak dengan berbagai cara misal direbus, dipanggang atau dimasak bersamaan dengan sayuran lain sebagai variasi bunda dalam menyajikan hidangan buat keluarga tercinta.

Baca Juga:
Hidup Hanyalah Persinggahan, Dunia Yang Sesungguhnya Adalah Akhirat

Hidup Hanyalah Persinggahan, Dunia Yang Sesungguhnya Adalah Akhirat

Religi      

20 Sep 2021 | 1391 Kak Min


Umat muslimin harus selalu mengingat bahwa kehidupan dunia ini hanyalah sementara, dan akan berakhir. Kehidupan yang kekal adalah kehidupan di akhirat. Hal itu diungkapkan ...

Bulan Penuh Keberkahan Pintu Pintu Syurga Dibuka dan Pintu Neraka Ditutup

Bulan Penuh Keberkahan Pintu Pintu Syurga Dibuka dan Pintu Neraka Ditutup

Religi      

13 Apr 2021 | 1324 Kak Min


BULAN Ramadan disebut juga syahrush shiyam (Bulan Puasa). Pada bulan ramadan menurut riwayat yang ada, setan-setan dibelenggu (shuffidatusy syayathin), pintu-pintu ...

Rental Mobil Jakarta Memudahkan Anda untuk Berwisata Hemat dan Terpercaya

Rental Mobil Jakarta Memudahkan Anda untuk Berwisata Hemat dan Terpercaya

Pariwisata      

11 Agu 2021 | 996 Kak Min


Bagi anda yang suka traveling paling seru jika perginya rame-rame, apalagi dengan orang-orang terdekat seperti sahabat, rekan kerja, saudara atau keluarga tercinta, tentunya sangat ...

Dikebumikan di Sebuah Kapel Kecil, Ratu Elizabeth II Akan Berdampingan dengan Pangeran Philip

Dikebumikan di Sebuah Kapel Kecil, Ratu Elizabeth II Akan Berdampingan dengan Pangeran Philip

Mancanegara      

9 Sep 2022 | 510 Kak Min


Rencana pemakaman Ratu Elizabeth II tengah disiapkan oleh pihak Kerajaan Inggris. Ratu Elizabeth II dilaporkan akan dikebumikan di sebuah kapel kecil, di mana orang tuanya juga ...

Contoh Video Company Profile Keren dan Cara Membuat Video Company Profile

Contoh Video Company Profile Keren dan Cara Membuat Video Company Profile

Tips      

19 Sep 2022 | 731 Kak Min


Suatu perusahaan yang memiliki company profile yang bagus tentu saja akan memiliki peluang yang bagus pula dalam menjalankan usahanya. Karena company profile menggambarkan citra dan ...

Warga Manokwari Selatan Mengamuk Rusak Rumah Sakit dan Kantor Bupati

Warga Manokwari Selatan Mengamuk Rusak Rumah Sakit dan Kantor Bupati

Nasional      

16 Des 2021 | 836 Kak Min


Warga Manokwari Selatan mengamuk rusak rumah sakit dan kantor bupati. Aksi ini juga dilanjutkan dengan menutup akses jalan utama kota. Ratusan warga ini melakukan aksi protes karena ada ...